PELANTIKAN KETUA RT DAN RW SE-DESA PARAKAN SECARA SERENTAK MASA KHIDMAT 2021-2026
Administrator 20 Januari 2022 19:35:53 WIB
Parakan Trenggalek, Pada hari Jum’at, 08 Januari 2021 pukul 20.00 WIB sampai dengan 21.30 WIB bertempat di Balai Desa Parakan Kecamatan Trenggalek Kabupaten Trenggalek telah berlangsung Serah Terima Jabatan Ketua RT dan RW secara serentak periode 2021-2026
Sebanyak 7 Ketua RW dan 20 Ketua RT dilantik secara serentak dan diambil Sumpah Jabatan oleh Kepala Desa Parakan.
Pelantikan Ketua RW dan Ketua RT dihadiri oleh, Kepala Desa dan Perangkatnya, Ketua BPD dan anggota, Ketua LPM dan Anggota, Kerohanian Desa, Pendamping Desa, serta Ketua RW/RT yang baru akan dilantik dan lama.
Adapun susunan acara dalam pelantikan Ketua RW dan Ketua RT secara serentak sebagai berikut :
- Pembukaan
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
- Pembacaan Surat Keputusan Kepala Desa Oleh Sekretaris Desa
- Pembacaan Berita Acara Oleh Ketua BPD
- Pelantikan Ketua RW dan RT oleh Kepala Desa
- Sambutan Kepala Desa
- Doa oleh Kerohanian
- Penutup
Kepala desa dengan tegas dan hikmat membacakan kata-kata pelantikannya diikuti oleh Ketua RW dan para Ketua RT, pelantikan berjalan lancar dan dilanjutkan dengan sambutan Kepala Desa Parakan Trenggalek, dalam sambutannya beliau mengucapkan "Terimakasih serta apresiasi yang tinggi atas kekompakan para ketua RW dan RT yang begitu antusias dalam acara ini, begitu juga saya berterimakasih kepada Ketua RW dan RT yang lama atas pengabdian yang luar biasanya, dan selamat kepada Ketua RW Ketua RT yang baru dilantik maka bekerjalah dengan ikhlas, dengan penuh rasa tanggung jawab dalam melayani warganya dengan istiqomah, mari optimalkan pelayanan terhadap masyarakat dan mari kita membangun Desa Parakan Trenggalek yang BERSATU (Bersih, Santun, dan Tulus)" .
Acarapun selesai dengan pembacaan Do'a dari kerohanian Bapak Juminto.
Perlu diketahui jumlah RT di Desa Parakan Trenggalek sebanyak 20 RT dan ada 7 Ketua RW.
Adapun Nama-nama berikut ini :
SUNARDI |
KETUA RW 1 |
KATIRAN |
KETUA RW 2 |
LADI |
KETUA RW 3 |
ZAIEN RAHMAYANA |
KETUA RW 4 |
H.SARNI |
KETUA RW 5 |
SUHARSO |
KETUA RW 6 |
Drs. H. PARLAN, M.MPd |
KETUA RW 7 |
SUWANTO |
KETUA RT 1 |
HARDANI |
KETUA RT 2 |
LAMIRAN |
KETUA RT 3 |
KOMARI |
KETUA RT 4 |
SUPARIYO |
KETUA RT 5 |
LAMIDIN |
KETUA RT 6 |
SUDARTO |
KETUA RT 7 |
MUJANI |
KETUA RT 8 |
TRIMO |
KETUA RT 9 |
KATAJI |
KETUA RT 10 |
SLAMET RIYANTO |
KETUA RT 11 |
KHOIRUL IHSAN |
KETUA RT 12 |
AGUS WAHYUDI |
KETUA RT 13 |
NURSAMSI |
KETUA RT 14 |
ALWI |
KETUA RT 15 |
MUJADI |
KETUA RT 16 |
FADILAH |
KETUA RT 17 |
SUJONO |
KETUA RT 18 |
JAMARI |
KETUA RT 19 |
Pada malam ini Jum’at, 08 Januari 2021 yang dilantik sebanyak 20 Ketua RT dan 7 Ketua RW, sebagian yang tidak ikut dilantik karena sudah sah dan di SK oleh Kepala Desa. Dalam proses acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Ketua RW dan RT sudah memperhatikan standar Kesehatan dengan mencuci tangan dulu dan tentunya memakai Masker dalam acara tersebut. (08/01)
Komentar atas PELANTIKAN KETUA RT DAN RW SE-DESA PARAKAN SECARA SERENTAK MASA KHIDMAT 2021-2026
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |
- PENGISIAN PERANGKAT DESA PARAKAN TAHUN 2024
- BERKAS PERSYARATAN NIKAH
- Musyawarah Desa Penetapan Perubahan APBDes Tahun Anggaran 2022
- RESTORASI ARSIP DESA PARAKAN KEC./KAB. TRENGGALEK
- Musyawarah Desa Khusus (Mudessus) Penetapan Calon KPM BLT Desa Parakan Tahun 2022
- Laporan Realisasi APBDes Tahun 2021 Desa Parakan
- INFO GRAFIS APBDES DESA PARAKAN TAHUN 2022